Detail Artikel - Matsada Gelar UKK untuk Memperkuat Karakter Religius Siswa
Feature Image
Penulis

Cinthika Tegar Angandari, S.Pd.

Matsada Gelar UKK untuk Memperkuat Karakter Religius Siswa

16 December 2025 Dilihat 62 Kali 0 Komentar

Bondowoso, (16/12/25) – MTsN 2 Bondowoso menyelenggarakan Uji Kompetensi Keagamaan (UKK) sebagai upaya memperkuat kompetensi keagamaan siswa, khususnya dalam aspek ibadah. 

Kegiatan dilaksanakan setelah pelaksanaan ASAS dan berlangsung selama empat hari, yakni pada tanggal 15 hingga 18 Desember 2025. Kegiatan ini bersifat berkelanjutan, dimulai dari kelas VII hingga kelas IX, dengan kompetensi yang harus dikuasai siswa pada setiap jenjangnya.



Kegiatan ini difokuskan pada penguasaan furudhul ainiyah serta fardhu kifayah, seperti praktik sholat jenazah, yang menjadi bekal penting bagi siswa dalam kehidupan bermasyarakat.



Menurut keterangan ustadz Ilyasa Holis selaku koordinator kegiatan, UKK bertujuan tidak hanya untuk menambah pengetahuan keagamaan siswa, tetapi juga membentuk karakter keislaman yang kokoh serta menumbuhkan kesadaran dalam menjalankan perintah dan tuntunan agama dalam kehidupan sehari-hari. 



Adapun kompetensi yang diuji meliputi pemahaman dan praktik cara bersuci, shalat, dzikir, doa setelah shalat, hingga shalat jenazah. Seluruh materi telah disesuaikan dengan jenjang dan semester yang sedang ditempuh oleh siswa.



Dalam pelaksanaannya, siswa diminta menyiapkan materi UKK yang telah ditetapkan, kemudian mendemonstrasikannya secara langsung di hadapan penguji. Setelah itu, penguji memberikan bimbingan sekaligus penilaian sebagai bagian dari proses pembelajaran dan evaluasi.



Kegiatan UKK ini melibatkan unsur pimpinan madrasah serta guru-guru agama di MTsN 2 Bondowoso, mulai dari tahap penyusunan hingga pelaksanaan kegiatan. Sinergi tersebut diharapkan mampu menjamin kualitas pelaksanaan UKK secara optimal.

Melalui UKK ini, pihak madrasah berharap para siswa yang lulus dari MTsN 2 Bondowoso memiliki kecakapan ibadah yang memadai serta karakter religius yang kuat, terutama dalam menjalankan furudhul ainiyah dan fardhu kifayah di tengah masyarakat. (cin)


Komentar

Silakan login untuk memberi komentar:

Login

Belum ada komentar